Tuesday, July 16, 2013

Jengkol Kecap Pedas


Bahan :
  • 15 butir jengkol
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan kecap asin
  • gula merah secukupnya
  • garam secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
  • 20 butir cabai keriting
  • 3 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 butir tomat
 Cara memasak :
  • Rebus jengkol dan beri sedikit garam.
  • Jika jengkol sudah empuk angkat dan tiriskan.
  • Jengkol yang sudah ditiriskan dimemarkan (dipukul-pukul).
  • Panaskan minyak dan tumis bumbu yang dihaluskan hingga wangi.
  • Masukkan jengkol yang telah dimemarkan, kecap manis, kecap asin, gula merah, garam, dan penyedap rasa.
  • Aduk dan siap dihidangkan.

Semoga resep-resep dan info kuliner ini bisa membuat Anda dan keluarga semakin sehat dan berbahagia. Jangan lupa kunjungi www.berjutaresep.blogspot.com kembali untuk info resep dan kuliner terbaru.