Wednesday, December 28, 2016

Resep Puding Manuk Nom

http://berjutaresep.blogspot.com/2016/12/resep-puding-manuk-nom.html
Manuk Nom Dessert

Puding Manuk Nom

Puding Manuk Nom adalah puding khas KeratonYogyakarta. Puding ini memang jarang didengar orang, tetapi memiliki rasa lezat yang khas dan disukai oleh raja-raja Yogyakarta sejak jaman dahulu. Beberapa restoran di Yogyakarta menyediakan desssert ini sebagai salah satu menunya.

Wednesday, December 21, 2016

Resep Masakan Acar kuning Tengiri

http://berjutaresep.blogspot.com/2016/12/resep-masakan-acar-kuning-tengiri.html
Tengiri Acar Kuning

Acar Kuning Tengiri

Ikan Tengiri atau ada juga yang menuliskannya dengan Tenggiri adalah kerabat dekat dari ikan tuna, ikan kembung, tongkol, dan mekerel. Ikan Tengiri banyak diolah untuk berbagai jenis panganan seperti kerupuk, empek-empek, diolah dalam bentuk kering atau digoreng dalam bentuk ikan segar.

Sunday, December 18, 2016

Monday, December 12, 2016

Resep Masakan Sayur Ganemo

http://berjutaresep.blogspot.com/2016/12/resep-masakan-sayur-ganemo.html
Sayur Ganemo

Sayur Ganemo Masakan Khas Sulawesi Utara

Masakan sayuran khas Manado ini menggunakan daun melinjo, bunga pepaya dan potongan labu kuning sebagai bahan utama. Sayur yang diolah dengan berbagai bumbu khas ini memiliki cita rasa yang sedap dan nikmat. Untuk menikmati sayur Ganemo Anda bisa datang ke Manado sambil jalan-jalan, tetapi apabila belum ada waktu luang untuk bepergian sialakan coba resep sayur Ganemo di bawah ini, cara membuatnya mudah dan rasa yang dihasilkan akan membuat Anda ketagihan.

Thursday, November 24, 2016

Resep Masakan Ayam Kalio

http://berjutaresep.blogspot.com/2016/11/resep-masakan-ayam-kalio.html
Kalio Ayam Khas Minang
Kalio Ayam/ Ayam Kalio adalah makanan khas Minang yang juga dikenal dalam dunia kuliner Padang. Masakan ini menyerupai rendang ayam di Padang, sedangkan di Minang dikenal sebagai gulai ayam khas Minang. Bumbunya yang khas membuat masakn ini sangat enak untuk dinikmati.

Saturday, November 19, 2016

Pallu Mara Cakalang

http://berjutaresep.blogspot.com/2016/11/pallu-mara-cakalang.html
Pallu Mara Cakalang
Pallu Mara Cakalang adalah masakan khas Makasar yang artinya dalam bahasa Indonesia adalah masakan asam. Pallu Mara bisa dimasak dengan ikan cakalang seperti pada resep ini, atau ada juga yang memasaknya dengan bahan utama ikan bandeng.

Friday, November 18, 2016

Wednesday, November 16, 2016

Resep Masakan Sup Bayam Tahu

http://berjutaresep.blogspot.com/2016/11/resep-masakan-sup-bayam-tahu.html
Sup Bayam Tahu-Foto : selerasa.com
Sup bayam tahu mengandung 3 bahan utam yang bermanfaat bagi kesehatan yaitu bayam, tahu, dan jamur. Tahu yang digunakan dalam masakan ini adalah tahu Jepang yang disebut juga dengan egg tofu. Sedangkan jamur shitake juga digunakan untuk menambah kelezatan cita rasa dan manfaat sehat sup ini. Bayam sendiri adalah bahan utama yang sudah kita ketahui sangat bermanfaat bagi kesehatan karena nutrisi yang dikandungnya.

Monday, November 14, 2016

Resep Masakan Gulai Urat Sapi

http://berjutaresep.blogspot.com/2016/11/resep-masakan-gulai-urat-sapi.html
Gulai Urat Sapi-Foto : dapurku-123.blogspot.co.id
Gulai adalah masakan berkuah santan yang gurih dan sedap. Gulai ada bermacam-macam tergantung bahan baku yang digunakan untuk membuatnya. Gulai urant sapi adalah gulai dengan bahan urat sapi yang bertekstur kenyal dan empuk. Nikmati gurihnya gulai urat sapi, masak dan hidangkan untuk keluarga Anda.

Tuesday, November 8, 2016

Resep Getuk Lindri

https://berjutaresep.blogspot.co.id/2016/11/resep-getuk-lindri.html
Getuk Lindri

Getuk Lindri adalah jajanan yang mudah didapatkan di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Makanan yang dibuat denga bahan ketela pohon atau singkong ini merupakan makanan yang digemari dan mudah dibuat. Taburan kelapa selalu diikutkan dalam penyajiannya. Getuk ada dua jenis, yang betekstur kasar disebut dengan getuk saja. Cara menumbuknya tidak merata bentuknya kasar serta menggunakan gula merah sebagai taburan. Getuk lindri bertekstur lebih halus degnan campuran gula pasir dan memiliki aneka warna dari pencampurannya dengan pewarna makanan.

Thursday, October 20, 2016

Resep Masakan Orak-arik Tahu Telor


http://berjutaresep.blogspot.com/2016/10/resep-masakan-orak-arik-tahu-telor.html
Cara membuat Orak-arik Tahu Telor
Orak-arik adalah masakan yang diolah dengan cara menumis dan "Mengorak-arik." Kata ini mirip dengan gerakan yang tidak beraturan untuk mencampur sesuatu menjadi satu bagian yang tidak homogen tetapi satu kesatuan. Kata scramble dalam bahasa Inggris mungkin mendekati maksud dari kata orak-arik. Coba saja membuat orak-arik dan kita akan paham apa yang dimaksud.

Sunday, October 16, 2016

Thursday, October 13, 2016

Resep Masakan Daging Lapis

http://berjutaresep.blogspot.com/2016/10/resep-masakan-daging-lapis.html
Daging Lapis (Jabar)
Daging lapis adalah masakan yang cukup populer. Ada beberapa versi yang disebut dengan nama kotanya, seperti daging lapis Surabaya. Tetapi pada resep yang tertulis di bawah ini kita akan mendapatkan masakan daging lapis versi Jawa Barat.

Monday, October 10, 2016

Resep Masakan Sate Domba Garut

Resep Masakan Sate Domba Garut
Sate domba garut

Domba berbeda dengan kambing, domba berbulu lebih panjang, tubuhnya relatif besar dan padat. Ekornya mengecil di ujung dan jatuh, ekor kambing ekornya mengangkat. Ciri khas laiinya adalah tanduknya yang besar dan melingkar ke belakang. Domba Garut sendiri berasal dai daerah Limbangan-Garut. Hewan ini selain dijadikan hewan ternak juga dijadikan hewan aduan.

Wednesday, October 5, 2016

Resep Masakan Mie Jawa rebus

Resep Masakan Mie Jawa rebus
Mi Jawa Rebus-Foto : selerasa.com
Mie Jawa sering disebut juga dengan bakmi godhog (godhog=rebus) dan ada juga yang menyebutnya bakmi Jowo (dalam bahasa Jawa). Umumnya bakmi Jawa diolah dengan bumbu khusus khas Jawa dan dimasak dengan cara direbus meskipun ada juga varian yang digoreng.

Thursday, September 29, 2016

Resep Masakan Bola Daging Sapi Zaitun

Resep Masakan Daging Sapi Zaitun
Bola Daging Sapi Zaitun
Bola daging/meat ball bisa dibuat dari berbagai macam daging mulai dari daging udang hingga daging sapi. Intinya adalah membuat daging apapun menjadi berbentuk bola agar lebih mudah disantap selain karena alasan estetika dan seni memasak. Bola daging sapi zaitun memiliki kekhususan pada minyak zaitun yang digunakan untuk memasak. Minyak zaitun adalah minyak yang menyehatkan untuk dikonsumsi. Kandungan dalam minyak zaitun diyakini bisa membantu tubuh untuk mengatasi kolestrol dan berbagai macam penyakit.

Wednesday, September 28, 2016

Resep masakan asem-asem Balungan


Resep masakan asem-asem Balungan
Asem-asem Balungan - Photo : katalogkuliner.com
Balungan/tulang sapi khusunya bagian iga bisa menjadi masakan yang sedap untuk dinikmati. Asem-asem balungan adalah salah satu cara untuk mengolah tulang sapi menjadi makanan yang lezat. Tulang sapi yang dimasak dengan bumbu khusus dan daging sapi memberikan rasa kaldu sapi yang kuat, dan bumbu khusus asem-asem balungan memberikan cita rasa yang membuat acara makan menjadi menyenangkan. Silakan dicoba resep ini sebagai alternatif hidangan makan siang atau makan malam.

Resep Masakan Ayam Penyet

Resep Masakan Ayam Penyet
Ayam Penyet
Ayam goreng yang ditekan-tekan sampai penyet dan dilumuri dengan bumbu dan sambal  khusus adalah jati diri dari ayam penyet. Sambal khusus untuk ayam penyet berbeda dengan sambal terasi, sambal ayam penyet dibuat khusus untuk ayam penyet.

Friday, September 23, 2016

Resep Masakan Ayam Tuturaga

Resep Ayam Tuturaga
Ayam Tuturaga
Ayam Tuturaga adalah masakan khas Manado. Tampilannya mirip dengan opor ayam. Kekhasan ayam tuturaga terdapat pada perpaduannya dengan daun pandan yang memberikan cita rasa khusus pada ayam tuturaga. Nasi dan sambal rica adalah pasangan yang tepat untuk menikmati kuliner ini. Selamat mencoba.

Cara membuat kaldu sapi

Cara membuat kaldu sapi
Kaldu sapi
Kaldu sebenarnya adalah sari dari sesuatu bahan. Bahan tersebut bsa daging, tulang, sayur atau buah-buahan. Kaldu didapatkan dengan cara merebusnya. Dan kaldu daging sapi adalah sarti dari tulang sapi yang direbus. Kaldu diperlukan dalam suatu masakan sebagai penguat rasa/penambah cita rasa, dan bau dari kaldu tersebut juga menjadi pelengkap dari masakan yang dimasak dengan menggunakan kaldu.

Tuesday, September 20, 2016

Resep Abon Daging Sapi

Abon Daging Sapi

Abon daging sapi yang berupa potongan-potongan halus seperti gumpalan rambut adalah makanan yang populer dan sangat praktis serta bisa disimpan cukup lama. Abon bisa dikombinasikan dengan berbagai macam masakan atau dihidangkan begitu saja juga oke. Sebagian ibu rumah tangga menyimpan abon sebagai cadangan makanan sewaktu-waktu, asal disimpan dengan suhu yang tepat, abon bisa bertahan cukup lama. Abon daging sapi yang sudah dalam bentuk kemasan sudah banyak dijual di pasaran, tetapi makanan ini juga bisa dibuat sendiri di rumah, apabila Anda menginginkan rasa yang benar-benar sesuai dengan selera. Silakan dicoba.

Monday, September 19, 2016

Resep Masakan Nasi Ebi

Resep Masakan Nasi Ebi
Resep Masakan Nasi Ebi
Nasi Ebi adalah nasi yang dimasak bebarengan dengan ebi (udang kering). Berbeda dengan nasi goreng ebi yang dimasak dengan menggoreng nasinya terlebih dahulu kemudian ebi dicampurkan ke dalam nasi, nasi  ebi ditanak di rice cooker bersama dengan ebi dan bahan lainnya. Berikut ini cara memasaknya :

Resep Masakan Nasi Langgi

Resep Masakan Nasi Langgi
Nasi Langgi
Nasi Langgi adalah masakan berbahan dasar beras (nasi) yang berasal dari Solo. Nasi ini diolah dengan bahan santan dan asam Jawa. Dalam penyajiannya nasi langgi dilengkapi dengan telur dadar, bistik, daging, serundeng, kerupuk, kering kentang, sambal goreng hati, dan juga mentimun. Silakan dicoba dan hidangkan.

Sunday, September 18, 2016

Resep Masakan Cah Kapri

Cah Kapri - Photo by selerasa.com
Kapri termasuk tumbuhan polong dalam keluarga kacang-kacangan yang sering dijadikan bahan dasar masakan sayur yang cukup lezat. Kapri merupakan golongan sayur buah, tidak seperti tomat dan cabe yang digolongkan sebagai buah. Kapri dipanen ketika masih muda, sehingga bijinga belum besar, berebtuk pipih dan tidak keras. Jika dipanen pada waktu tua, sudah tidak sedap lagi untuk dikonsumsi. Memasaknya dengan menumis adalah cara memasak kapri yang praktis dan mudah. Siap dihidangkan sebagai menu sehari-hari yang sehat untuk keluarga Anda.

Thursday, September 15, 2016

Resep Masakan Swike

Cara Memasak Swike
Swike
Makanan dengan bahan dasar paha kodok ini disebut dengan swike atau swikee. Makanan yang
dipengaruhi oleh masakan Cina ini bisa disajikan dengan digoreng, ditumis atau disajikan dalam bentuk sup. Swike sendiri adalah sebutan yang diberikan orang Cina kepada kodok sebagai "ayam air" (sui = air, ke/kee = ayam). Daerah di Indonesia yang sering terkait dengan masakan Swike adalah Purwodadi, karena itu Swike yang terkenal adalah Swike Purwodadi. Tetapi swike juga banyak terdapat di Jogyakarta, Surabaya, Semarang. Swike Purwodadi, Swike Jatiwangi, dan Jo Kodok adalah nama-nama yang sering dipakai oleh restaurant-restaurant yang menyajikan swike sebagai hidangan utama.

Resep Masakan Sayur Daun Singkong

Resep Masakan Daun singkong
Sayur Daun Singkong
Daun singkong sering digunakan sebagai lalapan dan dapat diolah dengan berbagai macam cara seperti resep daun singkong di bawah ini. Sayuran adalah makanan yang sehat demikian juga dengan daun singkong yang memiliki kandungan gizi yang sangat baik untuk kesehatan.Daun singkong banyak mengandung isoflavon, sehingga daun ini menurut penelitian bisa dimanfaatkan untuk mencegah dan mengobati penyakit stroke. Kandungan vitamin C-nya juga bisa meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit. Ayo dicoba dan rasakan manfaatnya.

Wednesday, September 14, 2016

Resep Masakan Sayap Ayam Bakar Madu

Resep Sayap Ayam Bakar madu
Sayap Ayam Bakar Madu
Sayap ayam bakar madu adalah hidangan olahan daging ayam yang lezat. Dengan menggunakan bagian sayap sebagai bahan utama, masakan ini cukup mudah dibuat sewaktu-waktu dengan bahan yang sangat mudah didapatkan. Cita rasa khas akan muncul di masakan ini karena adanya bahan madu sebagai bagian dari bumbu. Selain lezat, tentunya masakan ini adalah masakan yang sehat.

Sunday, September 11, 2016

Resep Masakan Bistik Telur

Cara memasak bistik telur
Bistik Telur

Bistik Gulung Telur adalah resep masakan yang sederhana, praktis dan mudah dibuat. Menghadirkan hidangan bistik untuk keluarga dengan cara yang mudah dan menyenangkan. Silakan dicoba :

Thursday, September 8, 2016

Resep Masakan Kerak Telor

Resep Kerak telur Khas Betawi
Kerak telur Khas Betawi
Dari bahan-bahan seperrti beras ketan putih, telur, ebi, bawang dll maka terciptalah makanan khas Betawi ini. Makanan ini banyak dijajakan di tempat-tempat umum di kota Jakarta, tetapi Anda bisa juga sekali-sekali mencoba untuk membuatnya sendiri di rumah. Berikut ini caranya :

Tuesday, September 6, 2016

Monday, September 5, 2016

Resep Masakan Telur Bunga Bawang

Resep Masakan Telur Bunga Bawang
Telur Bunga Bawang-Photo : dwina.net
Telur bunga bawang adalah masakan dengan bahan dasar telur, yaitu telur puyuh yang lezat dan juga menyehatkan karena tinggi protein dan juga kandungan vitamin B1-nya bisa menjaga daya tahan tubuh lebih baik. Sedangkan bunga bawang adalah sejenis bawang juga yang bentuknya mirip bawang prei atau seledri yang kerap disebut dengan daun sop. Bunga bawang yang memiliki manfaat seperti bawang merah ini berbentuk lonjong dengan bunga di ujungnya dan dalamnya kosong sepeti pipa. Bunga bawang memiliki kandungan kalium, vitamin C dan B1 dan juga sedikit protein. Bisa dimasak dengan apa saja sesuai selera atau sekedar ditumis saja. Berikut ini adalah resep memasak telur bunga bawang :

Saturday, September 3, 2016

Resep Masakan Marak Kambing

Cara memasak marak Kambing
Marak Kambing
Marak kambing sebenarnya adalah jenis masakan Timur Tengah yang sudah diadaptasi dan disesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Makanan dengan bahan dasar daging kambing ini dibuat dengan bumbu rempah-rempah asli Indonesia sehingga memiliki rasa khas Indonesia yang terkenal dengan bumbu rempahnya. Pilihlah daging kambing dengan sedikit lemak agar santapan ini tetap bisa dinikmati dengan aman dan menyehatkan. Berikut ini cara pengolahannya.

Tuesday, August 30, 2016

Resep Masakan Ayam Goreng Bungkus Kertas

Ayam Bungkus Kertas
Ayam goreng bungkus kertas adalah chinese food yang telah diadaptasi ke dalam masakan Indonesia. Kertas yang digunakan adalah kertas roti yang digunakan sebagai pembungkus pada waktu ayam diogoreng. Tujuannya adalah untuk memberikan cita rasa yang berbeda pad daging ayam yang digoreng tersebut. Silakan dicoba sebagai alternatif pengolahan daging ayam sebagai menu sehari-hari sehingga suami dan anak-anak mendapatkan variasi menu yang lebih menyenangkan dan penuh kejutan setiap harinya .

Monday, August 29, 2016

Resep Masakan Kering Tempe

Cara membuat kering tempe
Kering Tempe
 Tempe sebagai bahan dasar makanan sudah sangat banyak digunakan. Mulai dari digoreng, direbus, atau diolah dengan santan dan berbagai jenis masakan berbahan baku tempe lainnya. Kering tempe juga sangat populer. Banyak ditemui sebagai pelengkap pada berbagai masakan lain seperti nasi kuning, nasi pecel, nasi bungkus dll. Berikut ini cara membuat kering tempe :

Saturday, August 27, 2016

Friday, August 26, 2016

Resep masakan Urap petai Cina

Cara memasak urap petai cina
Urap Petai Cina
Petai cina atau dikenal dengan sebutan lamtoro merupakan sayuran yang sangat populer dan menjadi bahan yang bisa dipadukan dengan berbagai jenis masakan. Rasanya yang khas bisa memberikan nuansa tersendiri untuk setiap masakan yang disandingkan dengan petai ini. Petai mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan karena mempunyai kandungan vitamin seperti vitamin A, C, B1. Dipercaya bisa mengobati insomnia, melancarkan datang bulan, dan menghaluskan kulit. Diolah dengan urap kelapa bisa menjadikan petai cina lebih lezat untuk dinikmati.

Thursday, August 25, 2016

Tuesday, August 23, 2016

Thursday, August 18, 2016

Resep Masakan Sup Merah

Cara memasak sup merah
Sup Merah
 Sup Merah adalah jenis sup yang termasuk masakan China dan sudah banyak dikenal oleh masyarakat luas. Beberapa acara pesta sperti pernikahan, ulang tahun, perayaan biasanya menyertakan hidangan ini dalam menu yang disediakan untuk menjamu para tamu. Cara membuatnya cukup mudah dengan bahan-bahan yang juga cukup mudah untuk didapatkan.

Wednesday, August 17, 2016

Resep Masakan Tahu Panggang Lapis

Resep Masakan Tahu Panggang Lapis
Tahu Panggang Lapis

Tahu/tofu merupakan bahan makanan yang mudah didapatkan dan variasi pengolahannya begitu banyaknya mulai dari digoreng begitu saja sampai dipanggang. Tahu merupakan sumber protein nabat yang baik untuk jantung dengan disertai pengolahan yang tepat. Berikut ini cara memasak tahu panggang lapis

Thursday, August 11, 2016

Wednesday, August 10, 2016

Monday, August 8, 2016

Sunday, August 7, 2016

Saturday, August 6, 2016

Wednesday, August 3, 2016

Tuesday, August 2, 2016

Monday, August 1, 2016