- 1 ekor ayam, potong jadi 10
- garam, air asam, merica secukupnya
- 1/2 buah bawang bombai, potong membujur
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- minyak secukupnya untuk menumis dan menggoreng
- 150 cc kaldu ayam
- 4 sendok makan saus tiram
- 1/2 sendok teh kecap ikan
- 1/2 sendok teh minyak wijen
- garam, merica, gula pasir secukupnya
Cara memasak :
- Ayam dibumbui garam, air asam, merica. Diamkan 15 menit. Goreng matang, sisihkan.
- Tumis bawang bombai, bawang putih. Beri saus tiram, kecap ikan, minyak wijen, garam ,merica, gula.
- Masak sebentar. Bari kaldu, didihkan.
- Masukkan ayam. Masak sampai kental. Siap dihidangkan.
- Untuk 2 porsi.
Semoga resep-resep dan info kuliner ini bisa membuat Anda dan keluarga semakin sehat dan berbahagia. Jangan lupa kunjungi www.berjutaresep.blogspot.com kembali untuk info resep dan kuliner terbaru.