Wednesday, October 29, 2014

Resep Masakan Baikut Sayur Asin


Bahan :
  • 500 gram Bakkut (iga babi), dipotong-potong. Pilih yang sedikit lemak dan tebal dagingnya
  • 2 ikat sayur asin
  • 2 cm jahe, digeprek
  • 6 siung bawang putih, digeprek
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  • 1/2 sendok teh merica
  • 1 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula (pengganti vetsin)
Cara memasak :
  1. Rebus bakut dalam 2000 ml air bersama jahe, sampai bakkut menjadi empuk.
  2. Buang minyak dan buih yang mengapung di kaldu.
  3. Potong-potong sayur asin selebar 2 cm, cuci bersih dan peras.
  4. Tumis bawang putih dengan minyak, sampai kuning dan harum, tuang ke dalam rebusan bakkut bersama minyaknya.
  5. Bubuhkan garam dan merica. Masak sampai bumbu meresap. Angkat, sajikan panas-panas.
  6. Dihidangkan dengan kecap asin dan cabai rawit iris.


Semoga resep-resep dan info kuliner ini bisa membuat Anda dan keluarga semakin sehat dan berbahagia. Jangan lupa kunjungi www.berjutaresep.blogspot.com kembali untuk info resep dan kuliner terbaru.