Sunday, July 27, 2014

Resep Masakan Pik Kai Thot (Sayap isi goreng)


Bahan :

  • 6 buah sayap ayam, buang tulangnya
  • 225 gram tepung panir
  • 225 gram soun, rendam air selama 15 menit, tiriskan potong-potong
  • 120 gram water chesnut, potong-potong
  • 2 butir telur
  • 250 gram daging cincang
  • 75 gram tepung terigu
Bumbu :
  • 2 siung bawang putih
  • 1/ sdt ketumbar
  • 1 sdt garam
Cara memasak :
  1. Campur tepung panir dan 1/2 butir telur. Aduk rata, sisihkan.
  2. Buat adonan isi dengan mencampurkan semua sisa bahan dan bumbu aduk hingga rata. Bagi adonan menjadi 6, sisihkan.
  3. Ambil 1 potong ayam. isi dengan 1 bagian adonan tadi. Ulangi hingga semua bahan diisikan ke dalam masing-masing sayap ayam.
  4. Kukus selama 15 menit, angkat, dinginkan.
  5. Celupkan sayap satu per satu dalam campuran telur tadi lalu goreng dengan minyak yang banyak dan dengan api sedang. Goreng hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  6. Sajikan sayap isi goreng bersama-sama dengan sambal botol.


Semoga resep-resep dan info kuliner ini bisa membuat Anda dan keluarga semakin sehat dan berbahagia. Jangan lupa kunjungi www.berjutaresep.blogspot.com kembali untuk info resep dan kuliner terbaru.