Wednesday, January 6, 2016

Resep Masakan Plecing Ayam

http://berjutaresep.blogspot.co.id/2016/01/resep-masakan-plecing-ayam.html

Plecing ayam atau kadang ditulis dengan pelecing ayam, merupakan resep pengloahan daging ayam yang asalnya dari Lombok. Masakan ini merupakan variasi dari berbagai cara pengolahan daging ayam. Bumbunya cukup lengkap untuk membuat masakan ini cukup digemari. Ayo dicoba resepnya berikut ini.


Bahan :
1 ekor ayam kampung yang masih muda
2 buah jeruk limau
50cc minyak goreng
1 sendok teh gula pasir
500cc minyak goreng untuk menggoreng

Bumbu yang dihaluskan :
7 buah cabai merah
5 buah cabai rawit
3 siung bawang putih
3 butir kemiri
1 sendok teh terasi
1¹½ sendok teh garam

Cara memasak :
1. Ayam dilumuri dengan air garam, diamkan selama 15 menit. Kemudian dibakar hingga ¾ matang.
2. Panaskan minyak goreng,kemudian goreng ayam yang sudah dibakar hingga matang, kemudian sisihkan.
3. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum dan matang. Kemudian masukka gula pasir dan 50cc air aduk-aduk.
4. Terakhir masukkan ayam dibolak balik hingga bumbu meresap. Kemudian angkat dan sajikan.

Semoga resep-resep dan info kuliner ini bisa membuat Anda dan keluarga semakin sehat dan berbahagia. Jangan lupa kunjungi www.berjutaresep.blogspot.com kembali untuk info resep dan kuliner terbaru.