Sunday, January 1, 2017

Cara membuat Delapan Jam

http://berjutaresep.blogspot.com/2017/01/cara-membuat-delapan-jam.html
Kue delapan jam khas Palembang

Kue Delapan Jam

Ketika pertama kali mendengar nama dari kue khas Palembang ini kita akan merasa sedikit heran dan bertanya-tanya apahubungan kue ini dengan waktu delapan jam?



Kue ini merupakan kuliner tradisional Palembang yang lestari hingga hari ini meskipun untuk mendapatkannya memerlukan usaha untuk mencarinya.  Nama delapan jam berasal dari waktu yang diperlukan untuk memroses kue ini hingga matang. Dan karena prosesnya begitu lama, kue ini dikenal sebagai kue yang paling lama di dunia untuk mengolahnya hingga siap makan.

Kue ini pada mulanya adalah hidangan istimewa dan hanya para bangsawan yang boleh menikmatinya, tetapi saat ini masyarakat umum sudah bisa menikmatinya dengan leluasa. Silakan coba resep kue delapan jam di bawah ini.

Bahan :
  • 12 butir telur bebek
  • 250 gram gula pasir
  • 1 kaleng susu kental manis
  • 75gram margarin, lelehkan
  • 1 bungkus agar-agar bubuk

Cara memasak Delapan Jam

  1. Aduk telur dan gula hingga gula larut, saring.
  2. Tambahkan susu kental manis, margarin dan agar-agar bubuk sambil dikocok dengan whisk.
  3. Tuang adonan ke dalam loyang persegi 18 cm yang sudah dioles margarin dan dialasi plastik.
  4. Kukus selama 8 jam dengan api kecil, angkat, setelah dingin keluarkan dari loyang, potong-potong, sajikan. Untuk 27 potong.




Semoga resep-resep dan info kuliner ini bisa membuat Anda dan keluarga semakin sehat dan berbahagia. Jangan lupa kunjungi www.berjutaresep.blogspot.com kembali untuk info resep dan kuliner terbaru.