Wednesday, January 1, 2014

Gulai Kepala Ikan


Bahan :
  • 3 buah kepala ikan kakap belah dua
  • 1 buah jeruk nipis diperas
  • 5 sendok makan minyak goreng
  • 1 lembar daun kunyit
  • 2 batang serai dimemarkan 
  • 2 lembar daun jeruk
  • 600 cc santan dari satu butir kelapa
  • 5 buah cabai merah belah dua
  • 5 buah cabai hijau belah dua
  • 3 buah asam kandis
Haluskan :
  • 10 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sendok teh lada
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 1 ruas laos
  • 1 rus kunyit
  • 1 ruas jahe
  • garam secukupnya
 Cara memasak :
  • Lumuri ikan dengan air jeruk, sisihkan. Tumis bumbu halus.
  • Masukkan daun kunyit, serai, dan daun jeruk.
  • Tuangkan santan dan didihkan sambil diaduk.
  • Masukkan ikan, cabai, asam kandis. Aduk rata.
  • Masukkan dengan api kecil hingga matang dan kuah mengental.



Semoga resep-resep dan info kuliner ini bisa membuat Anda dan keluarga semakin sehat dan berbahagia. Jangan lupa kunjungi www.berjutaresep.blogspot.com kembali untuk info resep dan kuliner terbaru.